BACA JUGA: Perempuan Ini Alami Pembekuan Darah Usai Bermain Handphone 20 Jam
"Buku ini secara khusus membahas seperti apa proses belajar dalam homeschooling, bagaimana memulai serta menyusun kurikulumnya, bagaimana proses evaluasi dalam homeschooling.
Selain itu juga membahas berbagai isu dan tips praktis tentang homeschooling dituliskan dengan gaya inspiratif dalam buku ini,” demikian pemaparan Ning Nathan.
Buku Home Learning: Belajar Seru Tanpa Batas juga memberikan pemahaman dan inspirasi tentang mendidik anak yang mempunyai kesulitan belajar, terutama kesulitan belajar khusus, yang belakangan ini sering kita temukan baik di sekolah reguler maupun homeschooling.
BACA JUGA: Perempuan Ini Alami Pembekuan Darah Usai Bermain Handphone 20 Jam
"Prinsip mendidik anak dengan kesulitan belajar adalah akomodasi”, tutur Ning Nathan.
Home Learning: Belajar Seru Tanpa Batas ditulis dalam bahasa sederhana, menggunakan ilustrasi menarik, dan dilengkapi dengan kisah-kisah pengalaman nyata ketiga penulisnya dan disertai contoh-contoh praktis.
Saat ini buku tersebut sudah bisa didapatkan di seluruh toko buku dan toko buku online, dan dibanderol dengan harga Rp95.000.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR