Nakita.id - Tidak hanya tangan saja, kaki juga perlu mendapat perawatan.
Bukan tidak mungkin, kaki juga bisa terasa kering dan menimbulkan bau tidak sedap.
Bau kaki tentu bisa membuat kita tidak percaya diri.
Untuk menghilangkan bau kaki, ada banyak cara yang bisa dicoba.
Salah satunya dengan rutin mencuci kaki memakai sabun antibakteri.
Akan tetapi jika Moms mengalami bau kaki, maka bisa mencegahnya dengan pengobatan rumahan berikut ini.
Melansir medicalnewstoday, inilah beberapa caranya:
Baca Juga: Cara Cepat Menghilangkan Bau Kaki Tak Sedap, Ternyata Cuma Butuh 8 Bahan Alami Ini Saja
Scrub kaki
Moms bisa coba scrub menggunakan batu apung untuk menghilangkan sel-sel kulit mati di kaki.
Lakukan cara ini sekitar 2-3 kali setiap minggu.
Rendam garam epsom
Cara berikutnya, Moms bisa merendam kaki menggunakan garam epsom.
Cukup siapkan bak air hangat, taburkan garam epsom ke dalamnya.
Lalu rendam kaki kurang lebih 10-20 menit, dan keringkan setelahnya.
Baca Juga: Cuma Pakai Bahan Murah yang Ada di Dapur, Bau Kaki Hilang Dalam Sekejap
Rendam cuka
Siapkan cuka putih atau cuka sari apel dan bak air hangat.
Lalu rendam kaki Moms ke dalam larutan cuka tadi selama 15-20 menit.
Antiperspiran
Cara lainnya, Moms juga bisa menggunakan antiperspirant pada kaki.
Ini akan membantu mencegah keringat pada kaki yang bisa menyebabkan bau kaki.
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul "Rupanya Semudah Ini Hilangkan Bau Kaki, 4 Perawatan Rumahan Berikut Jadi Solusinya"
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR