Nakita.id - Belakangan sedang ramai pembobolan saldo rekening bank nasabah BRI.
Sejumlah 84 nasabah BRI kehilangan uang tabungannya secara misterius.
Dengan pembagian 33 orang dari cabang BRI Ngadiluwih, Kediri dan 51 orang dari cabang BRI Purwokerto.
Jumlah nominal uang yang hilang pun bervariasi dari ratusan ribu hingga puluhan juta.
BACA JUGA: Tak Banyak Diketahui, Ini Rumah Stefan William dan Celine Evangelista
Kasus ini pun cukup membuat resah para nasabah bank BRI yang ketakutan akan mengalami hal serupa.
Dilansir dari kompas.com, kasus nasabah bank BRI ini diduga kuat terkait dengan kejahatan perbankan dengan metode skimming.
Skimming adalah pencurian data nasabah menggunakan perangkat yang dipasang di mesin ATM.
Jadi modus kejahatan para pelaku ini menguras uang nasabah dengan cara menggandakan data data.
Source | : | |
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR