Nakita.id - Selebgram Laura Anna meninggal dunia pada Rabu (15/12/2021) lalu.
Meski raga Laura Anna sudah tiada, perjuangan untuk mendapatkan keadilannya masih berlanjut.
Semasa hidup, Laura Anna harus berjuang keras untuk hidupnya.
Dirinya mengalami spinal cord injury sehingga pergerakannya terbatas.
Pada Selasa (28/12/2021), digelar sidang atas kasus kecelakaan mobil yang sampai membuat Laura Anna lumpuh.
Pihak yang dituntut adalah Gaga Muhammad yang dulunya merupakan pacar Laura Anna.
Gaga Muhammad merupakan pengemudi mobil hingga insiden kecelakaan terjadi.
Alasan Laura melaporkan Gaga karena mantan kekasihnya tersebut tidak bertanggung jawab sama sekali.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR