Memilih sampo yang tepat
Perawatan rambut keriting harus bisa memillih produk yang tepat.
Terutama saat mencuci rambut sebagai langkah pertama dalam rutinitas perawatan rambut.
Untuk rambut keriting, gunakan sampo ringan yang bebas dari bahan kimia beracun seperti sulfat, silikon, alkohol, dan paraben yang malah mengiritasi kulit kepala.
Sulfat kerap menjadikan sampo berbusa, sementara paraben sering dijadikan pengawet dalam produk perawatan rambut.
Tips yang penting dilakukan untuk menghemat penggunaan sampo adalah dengan mengencerkannya dengan air sebelum diaplikasikan ke rambut, cara ini juga dilakukan agar rambut keriting tidak mudah rusak.
Hindari keramas berlebihan
Keramas memang bisa membersihkan rambut terbebas dari debu.
Namun, keseringan keramas juga membuat rambut mudah mengalami kerusakan.
Apalagi, rambut keriting cenderung mudah kering, keramas berlebihan hanya akan menghilangkan kelembapan alaminya.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR