Nakita.id - Ahli tarot Denny Darko menerawang soal bencana alam yang bisa terjadi di Indonesia di tahun 2022.
Tahun 2021 Indonesia sudah mendapatkan banyak bencana alam mulai dari gunung meletus, gempa bumi hingga banjir bandang.
Bencana tersebut membuat masyarakat mengalami kerugian dan ada pula yang menjadi korban.
Apakah tahun 2022 nanti Indonesia masih akan diterpa bencana alam?
Hal tersebut coba diterawang oleh ahli tarot Denny Darko melalui kanal YouTubenya.
Dalam kanal YouTubenya, Denny Darko menerawang melalui gambar pasirnya.
Ia pun menyinggung soal tsunami hingga adanya kebakaran hutan.
Menurut terawangannya, Indonesia bisa diterjang tsunami yang bisa menyapu apa saja yang ada di depannya.
"Tsunami besar akan datang dari lautan dan menyapu bersih apa pun yang di depannya," katanya.
"Namun seharusnya saat itu tiba, seluruh penduduk sudah mengungsi ke tempat yang lebih aman dan korban jiwa akan bisa ditekan walau kerugian materi amat luar biasa," imbuhnya.
Denny Darko melanjutkan, bencana alam ini diterawang akan terjadi di awal dan akhir tahun 2022.
Ia juga menyarankan pada masyarakat untuk memperhatikan tanda alam yang diberikan sebelum tsunami terjadi.
"Waspada ini di awal dan akhir tahun 2022 di pesisir selatan Pulau Jawa dan Barat Pulau Sumtara. Maka perhatikan hembusan angin atau lolongan anjing tengah malam atau hewan tanah yang keluar dari sarangnya," ujarnya.
"Niscaya Tuhan tidak akan menggerakkan apa pun tanpa memberikan tanada terlebih dahulu," sambung si ahli tarot.
Tidak hanya itu, di tahun 2022 diterawang akan ada lahan yang sengaja dibakar untuk meperluas lahan.
"Kemarau yang lebih awal datang dan lebih lama bersama kita panaskan hati penuh serakah untuk luaskan lahan dan bakar hutan karenanya," tukasnya.
Terawangan Denny Darko soal Covid-19
Menurut terawangannya, akan ada obat penangkal Covid-19 di tahun 2022.
Meski demikian, menurut terawangannya, pandemi akan berakhir namun berubah menjadi endemi Covid-19.
"Jika 2020 kemarin kita dikejutkan dengan kemuncullan Covid-19, maka 2022 akan ditandai dengan diluncurknanya, akhirnya obat dari Covid-19 itu sendiri," ujar Denny.
"Obat yang menjadi harap dan doa tapi tidak menghilangkan Covid-19 itu, di mana akan masuk menjadi endemi di tahun ini," imbuhnya.
Lebih lanjut, menurutnya, Covid-19 akan terus bermutasi, memunculkan virus corona varian baru.
Namun, kekebalan tubuh manusia juga akan terus meningkat.
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR