Nakita.id - Kehidupan Raffi Ahmad yang selalu dipenuhi perempuan memang sudah menjadi rahasia umum.
Ketika masih lajang, Raffi Ahmad dikenal sebagai artis playboy.
Tidak jarang Raffi Ahmad bergonta-ganti pacar yang juga berasal dari kalangan artis.
Setelah menikah, Raffi bahkan mengaku masih sering genit dengan wanita lain.
Ia juga pernah diterpa isu perselingkuhan.
Salah satunya dengan biduan dangdut, Ayu Ting Ting.
Namun baru-baru ini, Raffi Ahmad secara mengejutkan mengungkap bahwa dia berdosa kepada salah satu mantan kekasihnya.
Raffi teringat, wajahnya sampai ditampar karena hal itu.
Ironisnya, ayah dari Rafathar dan Rayyanza Malik Ahmad itu malah menampar balik wanita yang inisialnya dibocorkan oleh Raffi.
Mengutip Tribun Bogor, pengakuan ini disampaikan Raffi Ahmad kepada asistennya, Merry, dalam tayangan di YouTube Rans Entertainment.
"Berantem terheboh bersama pasangan, yang menyakitkan, paling memalukan dan menghebohkan," kata Raffi, dikutip Rabu (5/1/2021).
Rejuvenated Youthful Skin Bersama Rangkaian Wardah 1% Microcapsule Retinol & 3% Ceramide, Formulasi Powerful untuk Hasil Maksimal
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR