Kemudian, segala keperluan Rafathar pun selama ini selalu terpenuhi dengan baik.
Bahkan, Raffi tak segan-segan membelikan barang-barang mewah untuk putra sulungnya tersebut.
Raffi dan Nagita juga terlihat begitu sayang dan memanjakan Rafathar.
Namun, Nagita sendiri kerap kali mengajarkan Rafathar untuk tidak boros meski memiliki banyak uang.
Begitu dimanjakan oleh kedua orangtuanya, belum lama ini, justru beredar video Rafathar sedang dimarahi orang.
Video tersebut beredar luas di media sosial TikTok yang diunggah oleh akun @sk*. Dalam video tersebut terlihat Rafathar hendak menaiki mobil dari depan rumahnya.
"Bang pengin masuk Bang, kasih masuk," tutur sang kameramen yang mengikuti Rafathar dari belakang.
Namun, siapa sangka, sopir Raffi yakni Bambang atau akrab disapa Bengbeng justru memarahi Rafathar. Ia meminta agar Rafathar bisa membuka pintu mobil sendiri tanpa menyuruh orang lain.
"Buka sendiri dong, jangan suka nyuruh-nyuruh ya bisa enggak? Kan udah gede, laki-laki, jangan mentang-mentang punya ini ya," tegas Bengbeng.
"Ini gimana?" tanya Rafathar.
"Buka sendiri dong, jangan manja ya, jangan manja!" tegas Bengbeng.
Aksi Bengbeng memarahi Rafathar pun menuai pro dan kontra. Ada yang pro, namun ada juga yang justru emosi dengan sopir Raffi tersebut.
"Mendidik mandiri dari kecil tuh bagus untuk ke depannya," tulis seorang pengguna TikTok.
"Aku kok kasihan sama Aa, dimarahin kaya gitu aku enggak tega. Walaupun becanda tapi kan anak kecil justru jadi takut dan minder," kata pengguna TikTok lain.
"Ngomongnya kaya ke orang gede aja, dia kan masih anak-anak. Bisa lebih bijak cara ngomongnya ke anak-anak," ungkap pengguna TikTok lain lagi.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR