Nakita.id - Moms tak dipungkiri, cuka apel memang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.
Karena terkenal dengan khasiatnya, cuka apel sering dianggap sebagai "obat" untuk segala hal, mulai dari cegukan hingga jerawat, dan diyakini juga sebagai kunci sukses menurunkan berat badan.
BACA JUGA: Sebelum Melakukan Epidural, Penting untuk Moms Tahu 6 Hal Ini!
Tidak ada yang bisa menyangkal kekuatan cairan yang difermentasi ini.
Dikemas dengan enzim, probiotik, dan bahkan telah terbukti membantu mengatur gula darah.
Tapi Moms perlu tahu, cuka sari apel bersifat asam, sehingga harus digunakan dengan hati-hati.
Semakin banyak pakar memperingatkan konsumen akan efek samping berbahaya yang jika meminumnya secara langsung.
Sebagai ahli diet dan Food Network, Ellie Krieger dari The Washington Post mengatakan, "Ini adalah asam kuat yang dapat berbahaya jika disedot, dapat menyebabkan luka bakar pada jaringan lunak dari mulut dan kerongkongan, dan dapat menyebabkan erosi gigi," saran Krieger.
BACA JUGA: Tren Alis Bentuk Pensil Jadi Viral, Unik atau Keren Ya Berani Coba?
Cuka apel juga dapat menyebabkan mual dan gejala gastrointestinal lainnya pada perut yang sudah sensitif, jadi pertimbangkan untuk mengonsumsinya.
Untuk mengurangi efek samping tapi tetap ingin mendapatkan manfaatnya, Moms bisa mengonsumsi cuka apel dicampurkan dengan air mineral.
Bisa mencampur 1 hingga 2 sendok makan cuka Apel dalam 8 ml air mineral. Lebih baik lagi, campurkan dalam saus salad.
BACA JUGA: Cuma 20 Menit Olahraga Ini, Lemak di Lengan dan Punggung Bisa Lenyap!
"Saya katakan memasukkan cuka, seperti sari apel dan cuka anggur merah, ke dalam asupan Anda. Juga bisa dicampurkan ke dalam sayuran," Keri Glassman, MS, RD, pendiri Nutrit Life, mengatakan pada Woman's Day.
"Serat dan volume air dari sayuran akan membantu Anda tetap kenyang dan terhidrasi, yang secara alami membantu pencernaan dan pemeliharaan berat badan.
Plus, cuka mengandung hampir nol kalori - dibandingkan dengan saus salad kemasan botol,” tutu Glassman. (*)
Headliners Hadirkan Chaos Lab, Playground Imersif Pertama di Indonesia yang Menggabungkan Sains Interaktif dan Edukasi
Source | : | Health |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR