Nakita.id - Selain air putih, minum jus secara rutin juga banyak manfaatnya untuk tubuh.
Bahkan, juga baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
Salah satunya juga bisa membantu memperlambat proses penuaan.
Nah, berikut ini terdapat beberapa jus terbaik yang dapat kita coba untuk membantu memperlambat proses penuaan.
1. Jus buah delima
Jus buah delima atau pomegranate penuh dengan antioksidan seperti polifenol yang dapat membantu menurunkan peradangan, melawan kanker, dan menurunkan tingkat tekanan darah.
Selain manfaat ini, buah delima juga dikenal memiliki efek unik pada sel-sel penuaan tubuh kita.
Setelah usia 50 tahun, sel-sel kita mulai berjuang dengan daur ulang mitokondria yang secara langsung berdampak pada kekuatan otot.
Tidak hanya itu, tetapi jika tubuh kita tidak dapat mendaur ulang mitokondria dengan cukup cepat, mitokondria dapat menumpuk dan meningkatkan risiko penyakit serius seperti parkinson.
Buah delima sendiri mengandung molekul yang diubah mikrobioma usus menjadi sesuatu yang disebut urolithin A atau senyawa yang dapat membantu menjaga proses mitokondria kita tetap sehat.
Namun, penting untuk dicatat bahwa beberapa individu mungkin memiliki flora usus yang tidak dapat mengubah senyawa ini, yang berarti bahwa jus delima tidak akan banyak berpengaruh.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR