Nakita.id - Kandasnya rumah tangga Mawar AFI dengan Steno Ricardo baru-baru ini menjadi sorotan.
Sebab, setelah resmi bercerai pada Januari 2022 lalu, Mawar AFI dan Steno Ricardo justru berkonflik di media sosial.
Ini bermula dari unggahan Mawar AFI yang mengungkapkan perselingkuhan mantan suaminya.
Diduga, sosok perebut suami Mawar AFI merupakan orang dekat yaitu baby sitter-nya sendiri.
Bahkan, Mawar sempat membeberkan bahwa pihak Steno sempat memaksanya untuk menandatangani teken perselingkuhan.
Mawar bahkan mengungkapkan dirinya diancam oleh pihak steno untuk menandatangani pernyataan bahwa dirinya berselingkuh.
Melansir Kompas, pihak Steno kemudian angkat suara.
Melalui kuasa hukum Steno yang bernama Marganda H Hutagalung, membantah apa yang diungkapkan Mawar.
Ganda menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tidak pernah memaksa Mawar AFI untuk menandatangani surat pernyataan peselingkuhan.
Baca Juga: Mawar AFI Resmi Cerai, Diduga Suaminya Direbut Pelakor yang Merupakan ART-nya
"Di dalam pernyataan-pernyataan Mawar, terlihat seolah-olah bahwa kami menjadikan perselingkuhan Bu Mawar sebagai alasan klien kami mengajukan cerai, ini keliru," tulis Ganda melalui pesan surel pada Rabu (23/2/2022).
“Dari awal perkara, ini berproses sampai sekarang, kami tim kuasa hukum Steno Ricardo tidak pernah bertemu ataupun berbicara dengan Mawar,” tambahnya.
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR