Nakita.id - Salah satu kondisi yang membuat tubuh terasa tidak nyaman adalah sakit gigi.
Kerap kali orang menyepelekan kesehatan gigi hingga berujung sakit gigi.
Padahal, kalau sudah sakit gigi bisa mengganggu aktivitas.
Bagaimana tidak, saat sakit gigi terjadi rasa nyeri yang muncul sering kali membuat kita kesulitan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Menurut laman Cleveland Clinic (23/3/2020), sakit gigi merupakan rasa nyeri di dalam dan di sekitar gigi hingga rahang yang biasanya disebabkan oleh kerusakan gigi.
Kerusakan tersebut terjadi ketika bakteri penyebab pembusukan di dalam mulut menghasilkan asam yang mampu menyerang permukaan terluar atau enamel gigi.
Untuk meredakan sakit gigi kita memang bisa langsung membeli obat OTC yang sudah dijual bebas di warung atau apotek.
Namun jika obat sedang tidak ada ternyata ada beberapa titik di tubuh yang bisa kita pijat untuk meredakan sakit gigi.
Hal itu seperti dijelaskan dalam artikel "Acupressure – Relieve Your Toothache Using Pressure Points" yang dilansir di laman nysraweb.
Disitu disebutkan bahwa ada titik tekanan yang berbeda untuk berbagai jenis sakit gigi, tetapi yang terbaik adalah memulai dengan 3 titik yang paling umum digunakan.
Terutama, titik tekanan pertolongan pertama.
Setiap titik tekanan diberi label dengan dua huruf dan angka yang dapat digunakan untuk menemukan diagram di mana titik tekanan itu berada di tubuh.
Untuk lebih jelasnya, berikut 3 titik yang bisa kita pijat untuk meredakan sakit gigi.
1. Titik pijat pertolongan pertama (SI 18)
SI 18 adalah salah satu titik tekanan paling efektif untuk menghilangkan sakit gigi.
Ini terletak di tepi bawah tulang pipi, turun dari sudut luar mata dan sejajar dengan bagian bawah hidung.
Titik ini dapat diaktifkan menggunakan jari telunjuk dan jari tengah, tekan dengan kuat selama satu menit.
Selama proses ini pastikan untuk mengambil napas dalam-dalam.
2. Pereda nyeri rahang (ST 6)
Titik tekanan ST 6, ini sangat bagus untuk meredakan nyeri rahang dan dapat ditemukan di tengah tulang rahang dan pada otot yang menonjol saat gigi terkatup.
Aktifkan titik ini dengan menekannya dengan ibu jari selama satu menit, ulangi jika perlu dan jangan lupa untuk bernapas dalam-dalam.
3. Anti inflamasi (LI 4)
Gunakan titik tekanan ini (LI 4) untuk membantu meredakan peradangan yang umum terjadi pada sakit gigi.
Itu terletak di titik tertinggi otot tempat ibu jari dan jari telunjuk bersatu. Gunakan tekanan kuat untuk memijat area tersebut selama 4-5 detik setiap kali, sambil bernapas dalam-dalam.
Menggunakan ini dan titik-titik tekanan lainnya untuk menghilangkan sakit gigi dan gejala yang menyertainya adalah pengobatan alami yang hebat tanpa efek samping yang tidak diinginkan yang umum terjadi pada obat tradisional.
Latih kebersihan mulut yang tepat untuk menghindari masalah ini terjadi.
Menggunakan obat kumur yang baik juga dapat membantu mencegah sakit gigi. Namun jika sakit gigi tak kunjung sembuh, baiknya segera melakukan pemeriksaan ke dokter.
Artikel ini pernah tayang di Grid Health dengan judul "Pijat Untuk Redakan Sakit Gigi, Cukup Tekan 3 Titik Ini Sambil Menarik Napas"
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR