Nakita.id - Kehidupan Betrand Peto Putra Onsu mengalami banyak perubahan usai diangkat sebagai anak oleh selebritis ternama Ruben Onsu dan Sarwendah.
Semenjak melihat Betrand, Ruben seolah memiliki ketertarikan tersendiri pada putranya.
Karena selama ini Ruben dan Sarwendah ingin sekali memiliki anak laki-laki.
Tapi Ruben memutuskan untuk tidak menyuruh Sarwendah hamil lagi.
Akhirnya, Ruben pun memantapkan hati untuk mengangkat Betrand sebagai putranya.
Perjuangan Ruben dan Sarwendah untuk mengangkat Betrand sebagai putranya juga tidak main-main.
Ruben harus melewati berbagai tradisi khas kampung Betrand sebelum menjadikan putranya tersebut sebagai anak angkat.
Kini Ruben dan Sarwendah pun memiliki hak asuh untuk Betrand secara resmi di mata hukum.
Setelah resmi menjadi anak angkat, Ruben pun tak mau menyia-nyiakan Betrand.
Ruben dan Sarwendah memberikan kasih sayang dan perhatian yang penuh untuk Betrand.
Bahkan Ruben dan Sarwendah pun tak mau membeda-bedakan kasih sayang yang ia berikan pada Betrand dan kedua anak kandungnya.
Ruben dan Sarwendah juga mendorong bakat Betrand sebagai penyanyi karena sang putra memiliki suara khas yang begitu merdu.
Selain itu, Ruben juga menyekolahkan Betrand di tempat yang bagus.
Ruben juga sampai menyewa bodyguard untuk menjaga Betrand.
Akan tetapi, meski sudah pakai bodyguard belum lama ini Betrand membongkar hal yang ia alami saat sedang bersekolah.
Betrand mengatakan, selama bersekolah banyak sekali wanita yang justru menunggu Betrand di depan kelasnya.
Hal tersebut tentu saja wajar karena karier Betrand sebagai penyanyi semakin menjulang tinggi hingga saat ini.
Selain itu, paras Betrand kini juga semakin terlihat tampan.
Tak heran banyak sekali penggemar Betrand terutama remaja perempuan.
"Bukannya sombong nih. Jadi, kan pas sekolah Onyo duduknya dekat jendela terus guru keluar, teman-teman pada berisik Onyo lihat di jendela mereka cewe-cewe di depan kelas udah pada nungguin Onyo," tutur Betrand dalam akun Youtube Trans Tv Official.
Betrand juga mengaku di kejar-kejar para perempuan tersebut sampai ke mobil.
Meski begitu, Betrand tetap meladeni para penggemarnya tersebut untuk berfoto.
Hanya saja saat berfoto Betrand memilih untuk tetap berada di dalam mobil untuk keselamatannya.
"Habis itu mereka kejar Onyo sampai ke dalam mobil. Akhirnya foto Onyo di mobil mereka di luar," kata Betrand tertawa.
Mendengar cerita putranya tersebut, Ruben hanya mampu tertawa.
Ia juga mengatakan, para perempuan yang menunggu Betrand justru berasal dari sekolah lain.
"Itu banyak dari sekolah lain Wen," tutup Ruben tertawa.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR