Nakita.id - Waspadai, berikut ciri-ciri hamil yang berisiko mengalami keguguran.
Kehamilan menjadi salah satu momen yang paling ditunggu pasangan suami istri.
Apalagi untuk mereka yang sudah lama menantikan kehadiran buah hati.
Tentu saja, tidak ada perempuan yang mau mengalami keguguran.
Hanya saja, selalu ada risiko keguguran dalam kehamilan.
Keguguran sendiri bisa disebabkan sejumlah faktor.
Mulai dari gaya hidup tidak sehat, konsumsi alkohol, obesitas, kecapekan dan juga faktor usia.
Cara mencegahnya bisa dilakukan dengan melakukan pemeriksaan rutin ke dokter.
Sehingga dokter memantau dan menganalisa perihal kondisi kesehatan bayi dan Moms.
Baca Juga: Moms Wajib Waspada Ciri-ciri Hamil dengan Kista Ovarium, Ini Penjelasannya
Melansir dari Healthline, berikut sejumlah tanda-tanda yang ditunjukkan oleh tubuh ketika kehamilan berisiko besar mengalami keguguran.
1.Kram
Kram perut saat kehamilan bisa jadi tanda waspada pada keguguran.
Biasanya kram perut akan terasa sangat sakit seperti kontraksi.
Kram tanda keguguran biasanya terjadi dalam waktu panjang dan tak tertahankan.
Segera pergi ke dokter sebelum terjadi perdarahan yang mungkin terjadi setelah adanya kram perut.
2. Tidak mual
Pada 12 minggu pertama kehamilan, rasa mual umum terjadi di pagi hari.
Jika rasa mual sudah tak ada lagi, ada baiknya untuk Moms lakukan pemeriksaan karena bisa jadi kondisi tersebut berkaitan dengan keguguran.
3. Pendarahan
Kondisi pendarahan pada ibu hamil jadi satu tanda pertama alami keguguran.
Namun, tidak semua pendarahan berdampak pada keguguran.
Sebab pada trimester pertama kehamilan, pendarahan juga bisa terjadi. Pendarahan normal biasanya hanya berupa bercak darah.
Sedangkan keguguran mengeluarkan darah dalam jumlah banyak dan berwarna merah cerah.
4. Nyeri tajam
Kondisi Moms yang sedang hamil miliki banyak rasa sakit dan tidak nyaman apalagi di area perut.
Membesarnya rahim Moms akan mendorong organ lain keluar dari tempat awalnya. Infeksi kandung kemih juga bisa menimbulkan rasa tidak nyaman.
Jangan biarkan rasa nyeri berkepanjangan sebab hal itu bisa jadi tanda awal keguguran, ada baiknya untuk segera lakukan pemeriksaan.
Baca Juga: Ciri-ciri Hamil Wajah Muncul Jerawat Artinya Moms Sedang Hamil Anak Perempuan, Berikut Penjelasannya
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR