Banyak yang menduga bahwa jet pribadi itu bukan milik Gilang.
Akan tetapi, jet yang kerap dipamerkan Gilang dan dipinjamkannya ke beberapa teman artis tersebut adalah milik Henry Soetio dan muncul juga nama Kaji Edan yang diduga merupakan pemilik asli jet pribadi tersebut.
Namun, keduanya membantah kepemilikan jet pribadi yang diduga diklaim oleh Gilang.
Setelah berbagai bantahan, akhirnya ada seseorang yang membongkar status kepemilikan jet pribadi Juragan 99.
Seorang warganet menduga, pemilik kendaraan mewah bernomor N990MS itu berasal dari luar negeri.
"Ngomong-ngomong, pesawatnya itu juga bodong, yang punya orang luar kok," kata @ferdianshy di Twitter, Senin (14/3/2022).
"Ngaku beli Rp270 miliar padahal punya orang," imbuhnya.
Dugaan tersebut bukan hanya sekadar ocehan di media sosial.
Akun @ferdianshy membeberkan setidaknya tiga data dalam kicauannya.
Pertama soal nomor jet pribadi tersebut, N990MS. Jika kendaraan itu adalah kepunyaan orang Indonesia, maka pelat nomornya bukan N melainkan PK.
"Coba cek di FAA (Administrasi Penerbangan Federal). Pesawatnya itu punya RSDD Properties LLC, Texas, Amerika," kata si warganet.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR