Nakita.id – Juragan99 alias Gilang Widya Pramana dipanggil oleh pihak kepolisian.
Fenomena crazy rich yang berurusan dengan polisi kian bertambah.
Setelah Indra Kenz dan Doni Salmanan, kini giliran Gilang Widya Pramana atau yang dikenal dengan Juragan99 yang dipanggil pihak polisi.
Sosok Gilang memang belakangan begitu mencuri perhatian publik.
Kekayaannya yang melimpah menjadi pertanyaan usai artis Nikita Mirzani mengungkap kejanggalan demi kejanggalan yang ada.
Ya, ibu tiga anak itu blak-blakan mempertanyakan asal muasal Gilang beserta istrinya, Shandy Purnamasari, bisa kaya raya dalam waktu singkat.
Tak hanya itu, Nikita juga sempat mengatakan kalau Gilang akan dipanggil polisi.
Rupanya, ucapan Nikita benar, Moms.
Hari ini, Selasa (22/3/2022), pria yang dijuluki crazy rich Malang itu dikabarkan diperiksa oleh pihak kepolisian.
Seperti diketahui, Nikita Mirzani sempat mengumumkan kalau crazy rich Malang akan dipanggil bareskrim.
"Baru keluar dari karantina, baca berita pagi-pagi dan cukup menghebohkan. Bahwa crazy rich asal Malang suami istri ini akan segera dipanggil Bareskrim," ucap Nikita Mirzani pada Sabtu (12/3/2022).
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR