Nakita.id - Saat ini diketahui masa pendaftaran seleksi masuk perguruan tinggi jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) tahun 2022 telah dibuka.
Para pelajar lulusan SMA pun sudah bisa melakukan proses pendaftaran sebagai peserta UTBK-SBMPTN 2022.
Adapun siswa lulusan SMA yang bisa mendaftar sebagai peserta UTBK-SBMPTN antara lain yang lulus pada tahun 2022, 2021, dan 2020, dan telah melakukan proses simpan permanen akun LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguran Tinggi).
Pendaftaran UTBK-SNMPTN 2022 dapat dilakukan melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id.
Kemudian, setelah selesai melakukan konfirmasi pengisian biodata, peserta harus membayar biaya pendaftaran agar mendapat kartu peserta.
Biaya pendaftaran UTBK-SBMPTN berbeda-beda sesuai dengan kelompok ujian yang diambil.
Bagi Kelompok ujian Saintek saja atau Soshum saja, biaya yang diperlukan adalah sebesar Rp 200.000
Sementara untuk Kelompok ujian campuran (Saintek+Soshum) adalah Rp 300.000
Bagi peserta yang tidak terdaftar dalam program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, wajib membayar biaya pendaftaran tersebut.
Opsi pembayaran biaya pendaftaran ini bisa dijumpai ketika siswa telah melakukan pengunduhan slip bayar.
Setelah mendapatkan slip bayar, siswa diminta untuk melakukan pembayaran biaya pendaftaran sesuai dengan batas waktu yang ditentukan, menggunakan kode pembayaran yang tertera di slip tersebut.
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR