Nakita.id - Moms mungkin penasaran kenapa air keran tiba-tiba berwarna coklat.
Kita tentu tahu bahwa air bersih menjadi kebutuhan pokok dalam rumah tangga kita masing-masing.
Diantaranya adalah untuk mandi, memasak, hingga bersih-bersih.
Meski begitu, tak selamanya air di rumah itu benar-benar bersih.
Terkadang, ada beberapa dari kita yang justru memiliki masalah air menjadi sangat keruh, bahkan mengeluarkan bau tak sedap.
Sehingga, kita pun jadi ragu untuk menggunakannya.
Apabila Moms mengalami masalah ini, segera cari tahu apa yang menjadi penyebabnya.
Melansir Albright's Mechanical Services via Kompas, berikut adalah beberapa penyebab air keran berwarna coklat.
Langsung disiapkan catatannya ya, Moms.
1. Terdapat kebocoran di saluran air utama
Moms harus tahu, saluran air bisa saja aus seiring waktu, sehingga membuatnya rentan bocor.
Akan tetapi, ada juga faktor eksternal yang dapat menyebabkan saluran bocor.
Misalnya, akar pohon yang invasif atau gerakan tanah.
Akibatnya, saluran akan retak terbuka dan tanah akan masuk ke dalam pipa air, sehingga menyebabkan air kotor keluar dari keran.
2. Perubahan tekanan air
Moms, kotoran dan berbagai partikel lain (karat, sedimen) mungkin saja mengendap dan menempel di saluran air.
Hal ini biasanya disebabkan oleh saluran air kota yang mengalami perubahan tekanan selama pemeliharaan atau semacam gangguan.
Meski akan hilang dengan sendirinya setelah beberapa jam, sebaiknya Moms hindari penggunaan pemanas air selama beberapa jam untuk mencegah partikel tersebut keluar dari tangki.
3. Pipa air berkarat
Apabila Moms tinggal di rumah yang telah berumur cukup tua, maka besar kemungkinannya rumah menggunakan pipa baja galvanis.
Seiring bertambahnya usia, lapisan pelindung pipa akan terkikis dan luntur, sehingga pipa akan mulai berkarat dari dalam.
Karat pada pipa ini akan mencemari air dan keluar melalui keran, sehingga air berubah warna menjadi coklat, merah, atau oranye.
Agar tak terjadi masalah lebih lanjut, sebaiknya segera ganti pipa tersebut ya, Moms.
4. Tangki pemanas berkarat
Moms harus tahu, tangki pemanas air memiliki batang anoda yang terbuat dari aluminium atau magnesium untuk memanaskan air, juga untuk mencegah interior pemanas air dari korosi.
Apabila batang aus dan tidak diganti tepat waktu, dinding tangki akan mulai berkarat, sehingga bisa saja dapat menghitamkan air panas yang keluar dari keran.
Untuk mencegah hal tersebut, pastikan Moms segera mengganti batang anoda pemanas airnya, ya.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR