Moms bisa mengencerkan 5 tetes cuka putih ke dalam air.
Kemudian siram ke bagian lantai keramik atau Moms bisa gunakan langsung ke saluran pembuangan toilet.
Semprotkan cuka ke area yang terkena jamur atau lumut.
Kemudian biarkan selama 5-10 menit.
Cuka memiliki aroma menyengat yang mungkin membuat Moms merasa tak nyaman.
Jika begitu, gunakan masker untuk menghindari aroma menyengat dari cuka.
Kemudian, bersihkan menggunakan spons atau lap.
Untuk lumut yang sulit dihilangkan, Moms bisa gunakan sikat yang berbulu.
Jika Moms melihat adanya lumut atau jamur menyebar di langit-langit kamar mandi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Yang perlu dilihat, apakah ada kebocoran di atas kamar mandi.
Jika demikian, hilangkan kebocoran sebelum membersihkan lumut di langit-langit kamar mandi.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR