Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari cara mengembalikan pakaian yang menyusut?
Pakaian menyusut setelah dicuci ternyata tidak sedikit dialami orang.
Apalagi, kalau pakaian tersebut ternyata masih layak pakai, bahkan baru dibeli.
Akibatnya, mereka jadi tidak percaya diri lagi saat akan mengenakannya lagi.
Moms harus tahu, pakaian yang menyusut setelah dicuci bisa jadi disebabkan oleh pencucian dengan air panas.
Atau mungkin, pengeringan pakaian dengan suhu yang tinggi.
Maka dari itu, saat membeli pakaian, pastikan Moms membaca petunjuknya terlebih dahulu pada label perawatan.
Pada label perawatan tersebut, Moms bisa mengetahui bagaimana cara mencuci pakaian tersebut hingga cara penyimpanannya.
Tujuannya agar pakaian dengan kualitas tinggi memiliki kemampuan lebih untuk mempertahankan bentuk asli dan stabilitas dimensi yang baik.
Baca Juga: Sayang Banget Banyak yang Belum Tahu, Ternyata Ini Penyebab Pakaian Melar dan Menyusut Saat Dicuci
Namun, Moms tak perlu khawatir. Karena, sudah ada satu cara mengembalikan pakaian yang menyusut dengan praktis.
Cara ini dipercaya tidak akan merusak kualitas pakaian, termasuk pakaian kesayangan Moms.
Bahkan, cara ini tidak terlalu repot dan bisa dilakukan dengan mudah.
Caranya cukup dengan kondisioner untuk mengembalikan pakaian yang menyusut, Moms.
Cara ini dibagikan oleh seorang pengguna TikTok @sir_tyler_wright_the_1st dalam sebuah video viral yang telah diunggahnya, seperti dilansir dari Better Homes & Gardens.
Untuk melakukannya, Moms cukup menyiapkan dua bahan sebagai berikut:
- 1 sendok makan kondisioner
- air hangat
Begini cara mengembalikan pakaian yang menyusut dengan kondisioner.
1. Pertama, tambahkan kondisioner ke dalam wadah kecil berisi air hangat. Aduk hingga rata.
2. Rendam pakaian ke dalam larutan kondisioner selama 30 menit.
3. Setelahnya, bilas hingga bersih dan regangkan pakaian dengan lembut ke ukuran semula.
4. Kemudian, gantung hingga kering sebelum dikenakan.
Cara ini bekerja paling baik untuk pakaian berbahan kapas, wol dan kain rajut, Moms.
Sebab, kondisioner berperan dalam membantu mengendurkan kain yang menyusut akibat panas tinggi, dengan cara melembutkan dan melumasi serta pada pakaian.
Meski begitu, kondisioner dapat meninggalkan residu, sehingga menyebabkan pakaian menarik lebih banyak kotoran, bakteri, dan bau.
Selain itu, hindari penggunaannya untuk pakaian berbahan tenun atau halus (sutra).
Cara Mudah Menggoreng Emping agar Garing dan Renyah, Gunakan Api Sedang Jadi Kuncinya
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR