10 bulan Sapri Pantun meninggal dunia, rupanya istrinya dikabarkan menikah lagi.
Mengetahui ibunya menikah lagi dan dia memiliki ayah tiri, putri Sapri Pantun nampaknya pilu.
Bahkan, putri Sapri pantun sampai mengirimkan pesan WA sang komedian meski tahu curhatannya tak akan berbalas.
Sherin Alana, putri Sapri Pantun masih begitu merasa kehilangan akan sosok ayah tercinta.
Namun sayangnya kini Sherin Alana harus menerima kenyataan dirinya telah memiliki ayah baru.
Diketahui istri mendiang Sapri Pantun, Irma Suryatin sudah menerima lamaran seorang pria tepat tujuh bulan sang suami meninggal dunia.
Alih-alih menunggu genap setahun suami tiada, Irma akhirnya nekat menikah lagi.
Tepat 10 bulan Sapri Pantun meninggal dunia, Irma Suryatin kini telah menikah dengan pria lain.
Dolly, adik kandung Sapri mengaku kecewa dengan keputusan kakak iparnya tersebut.
Bagaimana tidak, Dolly ternyata tak dikabari sama sekali soal kabar pernikahan Irma Suryatin.
Pertama kali mengetahui Irma telah menikah, Dolly pun langsung menangis di depan pusara sang kakak.
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR