Nakita.id - Moms tentu sudah tak asing lagi dengan face sheet mask.
Ya, face sheet mask atau masker lembaran merupakan lembaran kain katun yang sangat tipis dan dilapisi dengan formula berbasis cairan yang dapat memberikan sejumlah manfaat untuk kesehatan dan keremajaan kulit wajah.
Mulai dari melembapkan, mencerahkan, dan bahkan mengatasi garis-garis halus akibat penuaan.
BACA JUGA: Moms Ingin Menurunkan Berat Badan? Sebaiknya Cepat Lakukan Sekarang Sebelum Masuki Usia Ini
Namun siapa sangka Moms, di balik manfaatnya tersebut ada manfaat lain yang masih jarang diketahui orang.
Dilansir dari Insider, masker lembaran ternyata juga dapat bermanfaat untuk membantu seseorang mengetahui jenis kulitnya.
Seperti yang kita tahu bahwa setiap orang tentu memiliki jenis kulit yang berbeda-beda.
Ada yang memiliki jenis kulit normal, kering, berminyak, kombinasi, dan bahkan sensitif.
Nah lantas, bagaimanakah caranya?
BACA JUGA: Deretan Home Remedies Untuk Hilangkan Bekas Luka Cacar Pada Anak
Caranya cukup mudah Moms.
Pertama-tama, gunakan masker lembaran seperti biasanya.
Namun jangan segera membukanya setelah 10 atau 20 menit ya.
Moms perlu membiarkannya lebih lama yakni sekitar 40 menit.
Setelah itu, barulah buka masker lembaran dan coba raba kulit disekitar wajah.
BACA JUGA: Anemia Bisa Kurangi IQ Anak Hingga 20 Poin Secara Permanen Jika Tidak Segera Diatasi
Jika kulit telah menyerap semua cairan dan terasa kering maka bisa jadi bahwa kulit Moms berjenis kering.
Sebaliknya, jika masih ada sisa-sisa cairan yang terasa disekitar kulit wajah maka bisa jadi bahwa kulit Moms berjenis berminyak.
Adapun jika Moms merasa kulit wajah segar dan lentur maka bisa jadi bahwa kulit Moms berjenis normal.
Kulit Moms berjenis kombinasi jika Moms merasakan beberapa tanda-tanda di atas pada beberapa bagian wajah Moms.
BACA JUGA: Kenali 19 Zat Gizi Yang Penting Untuk Tumbuh Kembang Otak Anak
Source | : | insider |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Bayu Probo |
KOMENTAR