Oki mengaku bila mulai mengajarkan anak untuk berpuasa secara bertahap.
Awal mulanya ia hanya mengajak sang anak untuk berpuasa setengah hari.
Namun bila anak ternyata masih kuat ia pun mengajaknya untuk mulai berpuasa penuh satu hari.
"Kalau awal-awal sih mungkin pas anaknya baru puasa diajarinnya setengah hari dulu, lalu setelah setengah hari ditanya nih masih kuat gak, kalau masih kuat lanjut sampai magrib.
Jadi memang harus bertahap," ujarnya.
BACA JUGA: Cepat Hilangkan Lemak Perut, Lengan, dan Punggung dengan Baking Soda
Agar anak semakin semangat dalam berpuasa, Oki pun tak ragu untuk memberikan anak hadiah saat dia bisa berpuasa full atau penuh.
"Biasanya anak anak kan akan seneng kalau puasanya full nanti dapat reward apa.
Memang bukan kebiasaan yang bagus sih tetapi setidaknya itu untuk memacu semangat mereka untuk dapat puasa full karena puasa kan memang wajib untuk orang islam.
Jadi kita harus belajarkan dari sekarang," tegas mantan istri Pasha "Ungu" ini.
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR