Nakita.id - Menjaga kebersihan diri perlu dilakukan dengan rutin.
Salah satunya mandi secara teratur setiap harinya.
Mandi memiliki keuntungan mental dan fisik.
Melansir Bright Side, berikut manfaat mandi yang dapat meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.
1. Membantu bernapas lebih mudah
Menghabiskan waktu di bak mandi memiliki dampak positif pada paru-paru dan seberapa banyak oksigen yang kita ambil.
Moms bisa menggunakan air hangat supaya lebih baik. Ini karena tekanan yang diberikan air hangat ke dada, uapnya membersihkan tubuh dan sinus.
Hasilnya, membuatnya lebih mudah untuk bernapas.
2. Membuat terlihat lebih muda
Kulit mencari cara untuk mempertahankan air, terutama jika cuaca sedang dingin. Itulah mengapa mandi membantu kulit menyerap kelembapan.
Mandi tidak hanya membantu mengatasi kulit kering, tetapi juga memiliki sifat anti-penuaan, seperti meningkatkan elastisitas kulit, menghaluskannya, dan mengurangi munculnya kerutan dan garis halus di wajah.
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR