Nakita.id - Berperan untuk menjadi ibu terbaik memang perlu belajar seumur hidup.
Apalagi jika ini pertama kalinya Moms memiliki momongan.
Saat bayi baru lahir penting bagi ibu untuk memastikan kebutuhan ASInya tercukupi.
Terkadang Moms merasa khawatir apakah ASI yang diberikan sudah cukup atau belum.
Apalagi bayi yang baru lahir tentu belum bisa mengontrol berapa banyak ASI yang harus ia minum.
Jika bayi kelebihan ASI tentu bisa membuatnya merasa tidak nyaman.
Nantinya Si Kecil mungkin mengalami kesulitan untuk mencerna ASI.
Maka, orangtua perlu mengetahui apa saja tanda bayi cukup mendapatkan asupan ASI.
Dilansir dari berbagai sumber Moms bisa mengenali tanda bayi cukup ASI sebagai berikut:
Baca Juga: Begini Cara Mengetahui Tanda Bayi Cukup ASI, Salah Satunya Bayi Mulai Tertidur
Berat badan bayi bertambah
Ketika bayi baru lahir jangan khawatir jika di awal-awal berat badannya menurun.
Berat badan bayi akan bertambah ketika ia memasuki umur 2 minggu, ini juga bisa terjadi jika asupan ASInya tercukupi.
Jadi jika berat badan bayi bertambah itu bisa jadi tanda bayi cukup ASI.
Setelah menyusu terlihat tenang dan nyaman
Setelah disusui dengan cukup, bayi biasanya jadi terlihat senang tidak rewel.
Kadang ia juga jadi lebih pulas tertidur.
Saat baru bangun tidurpun anak jadi lebih aktif dan ceria.
Mood bayi yang meningkat merupakan pertanda tercukupinya kebutuhan ASI harian.
Baca Juga: Cara Mencegah ASI Bau Amis! Ganti Alpukat dengan Buah Apel, Tapi Jangan Lupa Makan-makanan Ini Juga
Lancar buang air kecil
Tanda bayi cukup ASI selanjutnya adalah ketika mereka lebih sering buang air kecil.
Saat bayi menyusu dengan baik intensitas buang air kecilnya semakin bertambah.
Bayi jadi lebih sering buang air kecil sebanyak 7-8 kali per hari.
Warna feses kuning tidak pucat
Warna feses bisa jadi suatu pertanda apakah bayi cukup ASI atau tidak.
Saat baru lahir, kotoran bayi memang berwarna hitam dan juga lengket.
Tetapi setelah mendapatkan ASI feses ini akan berubah menjadi kehijauan.
Feses bisa berubah menjadi kuning dan sedikit berair jika bayi cukup ASI, pastikan bayi buang air besar sebanyak satu kali dalam sehari.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR