Akshay Kumar membagikan bagaimana dirinya menyesuaikan diri dengan istrinya yang begitu maju dalam berbagai hal.
Akshay Kumar mengaku, mulanya pendapatnya dnegan sang istri seringkali berbeda.
"Ini bekerja sangat aneh. Saya tidak punya ide. Dia berpikir di sana, saya pikir di sana. Kami berpikir dalam dua arah yang berlawanan," ujar Akshay Kumar.
Aktor tersebut berbagi bila tidak banyak mengatur kehidupan dan pekerjaan satu sama lain.
Dia menambahakn bila akan saling memberi saran hanya ketika diminta.
"Jika ditanya, maka dia akan memberi saya saran. Jika dia meminta saya untuk membaca kolomnya, saya akan membacanya.
Jika dia bertanya apa yang saya pikirkan tentang itu, saya akan mengatakan mengatakan kebenaran meski ini bukan hal yang baik," jelas Akshay Kumar.
"Jika tidak diminta, saya menyingkir. Aku tidak mengganggu hidupnya, dia tidak mengganggu hidupku," imbuhnya.
Akshay Kumar juga memberikan pendapat betapa pentingnya kehidupan yang seimbang antara pekerjaan dengan urusan pribadi.
Beberapa waktu lalu Akshay mengunjungi sebuah rumah petani di desa dan mendapati bagaimana petani itu terlihat lebih bahagia dari dirinya.
Padahal, bila dilihat dari segi harta tentu Akshay Kumar menang banyak jika dibandingkan petani tersebut.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |