Sebagai informasi, ketika menjelang hari ketujuh Eril belum ditemukan, keluarga Ridwan Kamil sepakat untuk musyawarah secara syariat agama dengan MUI Jawa Barat.
Akhirnya keputusan pun diambil. Dari akun Twitter @Sobat_RK diketahui bahwa hari ini (03/06) akan dilakukan solat Gaib untuk Eril.
Solat Gaib adalah ibadah yang dilaksanakan seorang muslim bagi jenazah yang berada di tempat yang jauh atau tidak terjangkau.
Ibadah solat Gaib biasanya dilakukan umat muslim saat tidak dapat bepergian ke tempat jenazah, atau ketika jenazah tidak dapat dijangkau seperti saat terjadi bencana alam.
Dengan kata lain, keluarga sudah ikhlas jika nantinya Emmiril Khan Mumtadz ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Bahkan pada poin satu hasil keputusan MUI Jawa Barat dan keluarga Ridwan Kamil menjelaskan bahwa Emmiril Khan Mumtadz meninggal dunia dalam musibah.
"Ajakan Shalat Gaib untuk masyarakan muslim Indonesia
Berdasarkan informasi dari pihak keluarga Kang Emil yang disampaikan dalam pertemuan malam ini, Kamis 2 Juni 2022 dengan MUI Jawa Barat, diperoleh penjelasan sebagai berikut.
1. Kang Emil beserta Ibu Atalia sudah mengikhlaskan sepenuhnya dan menyakini bahwa ananda tercinta Emmiril Khan Mumtadz sudah meninggal dunia karena tenggelam.
2. Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Swiss menyampaikan bahwa pihak otoritas setempat sudah mengubad status pencarian Eril yang tadinya pencarian orang hilang menjadi status mencari orang yang tenggelam.
Dengan memperhatikan ketentuan syara', jenazah harus segera dishalatkan. Karena jenazah belum/ tidak ditemukan maka shalat jenazah dilakukan dengan cara shalat Gaib.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR