Nakita.id - Bisa jadi usaha yang menjanjikan, berikut tips memulai bisnis air mineral.
Air merupakan salah satu kebutuhan yang vital dan tak bisa dijauhkan dari setiap orang.
Tanpa adanya air, seseorang pun akan kewalahan.
Karena tanpa air Moms akan sulit untuk minum, mandi, memasak, dan sebagainya.
Tak heran bila banyak orang yang merasa resah apabila air di rumahnya mati meski hanya sehari saja.
Kebanyakan orang Indonesia kini menggunakan PAM.
Air PAM memang cukup bersih dan layak untuk dimasaka kemudian diminum.
Tapi sebagian orang ada yang merasa sangat malas jika harus memasak air.
Kebanyakan orang pun lebih memilih untuk membeli air mineral galon atau isi ulang.
Jangan heran bila banyak warung galon isi ulang di setiap daerah.
Usaha air mineral isi ulang ini juga sangat menjanjikan.
Serta bisa bantu datangkan penghasilan tambahan untuk para Moms dan Dads.
Tapi untuk memulai bisnis air mineral isi ulang tak boleh sembarangan.
Berikut tips mulai bisnis air mineral isi ulang:
1. Survei Tempat
Jika Moms mau memulai sebuah bisnis hal pertama tentukan dulu tempatnya di mana dan lakukan survei.
Jika di sekitar tempat tersebut sudah ada warung isi ulang air mineral maka lebih baik cari di tempat lain.
Supaya usaha Moms bisa lebih laku karena menjadi satu-satunya di tempat itu.
2. Siapkan Modal Rp. 5 Juta
Salah satu merek air mineral ternama di Indonesia adalah Aqua.
Aqua merupakan salah satu produk dari Danone.
Mengutip dari Kompas, untuk menjadi agen air mineral galon setidaknya Moms harus menyediakan dana investasi sebesar Rp. 5 juta.
Dengan modal ini, Moms akan mendapatkan galon dan isi ulang sebanyak 100 galon.
Serta mendapatkan bonus dengan nilai total Rp 1,6 juta yang terdiri dari Shopblind, ambalan, rompi, flyer, 10 unit galon kosong, 2 boks Aqua gelas, dan 2 boks Aqua botol kecil.
3. Lakukan Pendaftaran
Jika Moms tertarik untuk membuka bisnis tersebut maka silahkan lakukan pendaftaran.
Moms bisa menghubungi call center Aqua Menyapa di 0800-15-88888 atau lewat situs web resminya https://www.sehataqua.co.id/en/aqua-home-service./
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR