Nakita.id - Bukan cuma terjadi pada orang dewasa saja, bisul juga dapat menyerang kulit bayi.
Melansir dari Mom Junction, bisul dapat menginfeksi kulit bayi karena kulitnya masih sangat sensitif dan sistem imun tubuhnya lemah.
Bisul pada bayi bisa terjadi pada anak yang sudah pernah mengalami infeksi kulit atau sering digigit serangga.
Biasanya bisul muncul di area kulit yang paling sering berkeringat, seperti wajah, leher, pundak, paha, dan bokong.
Penting sekali untuk mengetahui gejala bisul pada bayi, sehingga kita dapat membedakannya dengan infeksi kulit lainnya.
Gejala bisul pada bayi
Bisul biasanya berbentuk benjolan merah, bengkak, dan terasa lunak ketika tersentuh.
Ukurannya berbeda-beda, mulai dari kecil sampai besar.
Saat bisul mulai membesar, akan muncul titik putih atau kuning (mata bisul) di benjolan yang meradang.
Baca Juga: Tiba-tiba Muncul Bisul di Ketiak? 4 Hal Ini Ternyata Bisa Jadi Penyebabnya Tanpa Disadari, Ketahui Juga Cara Mengobatinya
Anak sering menangis karena benjolan bisul yang membesar semakin menyakitkan.
Si kecil juga bisa mengalami demam dan menggigil, namun jarang terjadi.
Melansir dari FirstCry Parenting, bisul pada bayi dapat membaik dalam waktu beberapa minggu.
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR