Moms juga bisa pilih menghilangkan flek hitam secara alami.
Karena perbedaannya tidak signifikan. Bedanya hanya Moms membayar lebih jika memilih menghilangkannya di klinik kecantikan.
Beda halnya jika Moms memilih menghilangkan flek hitam secara alami.
Moms tidak akan mengeluarkan biaya banyak karena bahan yang dibutuhkan hanya belimbing wuluh.
Ya, mengutip The Benefits belimbing wuluh bisa menghilangkan flek hitam pada wajah.
Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan belimbing wuluh, atau Moms biasa menyebutnya belimbing sayur.
Rasa asamnya yang khas buat belimbing wuluh cocok dicampurkan ke masakan sayur asam atau makanan asam lainnya.
Selain itu belimbing wuluh juga mengandung vitamin C yang baik untuk kesehatan tubuh.
Nah vitamin C ini juga bagus untuk mencerahkan wajah, jadi flek hitam di wajah juga ikut pudar.
Untuk menghilangkan flek hitam dengan belimbing wuluh Moms hanya perlu mencuci bersih belimbing wuluhnya.
Lalu tumbuk hingga halus. Setelahnya oleskan ke wajah dan tunggu selama 15 menit.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR