Nakita.id - Nathalie Holscher diketahui sudah mantap bercerai dari Sule.
Nathalie Holscher bahkan sudah melayangkan gugatan cerai sejak 3 Juli 2022.
Sidang perdana pun rencananya akan digelar dalam waktu dekat ini.
Kistruh rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher ini cukup mengejutkan publik.
Terlebih sebelumnya, pasangan ini jauh dari gosip miring.
Bahkan hubungan yang terjalin antara ibu sambung dan anak juga terlihat baik baik saja.
Apalagi anak keempat Sule, Ferdy nampak begitu dekat dengan Nathalie Holscher.
Ceraikan Sule, Nathalie Holscher sempat mendapatkan banyak dukungan dari netizen.
Apalagi sebelumnya Putri Delina sempat membongkar hubungannya yang kurang baik dengan Zaskia.
Sejak saat itu lah hubungan Nathalie dan keluarga Sule semakin panas saja.
Siapa sangka jika selain karena ucapan Putdel di podcast, ada hal lain yang disebut sebut jadi akar konflik rumah tangga.
Disebut sebut Nathalie Holscher membawa kedua adiknya ke kediaman Sule.
Karena itu lah Putri merasa tak nyaman dengan kehadiran orang lain lagi.
Seperti dimuat GridHITS sebelumnya, Nathalie sempat membongkar mengapa ia masih membawa serta keluarganya.
Ia mengatakan jika saat ini dirinya lah tulang punggung bagi kedua adik adiknya.
Nathalie Holscher mengaku belum bisa melepaskan adik adiknya yang menginjak usia dewasa.
Baru baru ini Nathalie kembali mengungkit soal perjanjiannya dengan Sule.
Dikutip dari laman Tribun Sumsel, Nathalie tak segan membeberkan isi perjanjian tersebut.
"Aku udah bilang yang sebelumnya, jadi kamu mau nikah sama aku, kamu harus siap aku ini bahasa kasarnya," ujar Natahlie Holscher, dilansir instagram viral62.com, Kamis (13/7/2022).
"Aku ini kayak janda punya dua anak, aku ini punya ekor adik aku dua," jawab Natahlie Holscher.
"Yang satu masuk kuliah, yang satu lagi baru masuk sma," jawab Nathalie Holscher.
Mengungkap dirinya masih harus menanggung kedua adiknya dan menjadi syarat saat menikah dengan Sule, ucapan Nathalie justru ramai mendapat komentar dari netizen.
Bahkan Nathalie Holscher dituding terlalu banyak bicara.
"Orang yg banyak berbicara adalah orang yang ingin di benarkan tingkah laku nya," tulis @desnaaaaaaaa.
"Gak etis juga si sebenernya bawa adek2 perempuan kerumah untuk jangka waktu yg lama. kecuali cm buat nginep beberapa hari, krna main. nyekolah
in oke lah, ngasih biaya bulanan boleh. Tp buat tinggal serumah sama ipar yg jadi anak2 e pasti juga gak nyaman. Klo sama karyawan, anak2nya klo gak suka bisa ngomel. Nah klo sama klrga ibu sambung... Gk mungkin mereka ngomel2
Igsg," tulis @nisa.sungkar.
"Alhamdulillah bgt udah banyak yg sadar dr kmrn muak jg Nathalie ini kalo podcast sll nyalahin pihak sono. Mana kalo bikin story ig juga nyinyir. Kalo dia benar harusnya diem ini mah sengaja bgt koar2 biar dibelain ama netijen. Mau menang sendiri mulu Nathalie," tulis @mamasanio_.
"Berati sebenarnya masalah intinya ini x, Sule dan anak² mungkin keberatan ibu tirinya boyong adeknya, sedangkan istrinya harus bgt tuh bawa adeknya. Mungkin begitu x ya," tulis @apry_elbin.
Source | : | Instagram,Tribun Sumsel,GridHits.ID |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Rachel Anastasia |