Dear dr.Martin Leman, SpA
Saya mempunyai seorang putra berusia 2th5bln, sejak lahir sampai sekarang dia selalu bangun pagi, jam 4 atau jam 5 pagi. Walaupun tidurnya cepat atau lambat. Dan di siang hari dia hanya tidur 1x, dengan rentang waktu 1-3 jam saja.
Yang jadi beban pikiran oleh saya, dengan jam tidur nya yang bisa dibilang kurang dari standar/ukuran jam tidur balita apakah tidak akan mempengaruhi kesehatan, daya tahan tubuh dan daya tangkap (kecerdasannya)? Konon kata orang, anak yang kurang tidur akan mengurangi kecerdasannya.
Terimakasih, Ratih Amelia
JAWAB:
Kebutuhan tidur anak memang tidak selalu sama antara satu anak dengan yang lain. Meskipun ada rentang normalnya. Ada anak yang tidurnya cepat, dan bangunnya cepat. Namun bisa dimungkinkan, ibu perlu membuat jam tidur lebih kurang sama di tiap harinya. Jadi jangan kadang malam sekali baru tidur. Kecuali memang terpaksa misalnya ada acara. Kebutuhan tidur tiap anak dalam usia berbeda juga berbeda. Tetapi sebenarnya yang penting bukan sekedar jumlah jam tidur, tetapi kualitas tidur.
Tidur merupakan sarana tubuh beristirahat dan membantu proses penyembuhan, dan mengatur metabolisme tubuh. Untuk saat ini, coba buat catatan dalam beberapa hari, jam-jam tidurnya bagaimana. Satu lagi, pada dasarnya anak dalam usia di bawah 5 tahun akan mudah tertidur bila ia mengantuk dan diberikan suasana yang tenang. Jadi ini yang bisa kita lakukan agar ia mudah beristirahat.
KOMENTAR