Nakita.id – Di dunia hiburan, Marilyn Monroe bukanlah nama yang asing atau baru dikenal beberapa saat yang lalu.
Jauh lebih dari itu, Marilyn Monore adalah seorang legenda yang hadir dalam penampilan ikoniknya.
Artis Marlyn Monroe terkenal pada jamannya dengan ciri khas rambut blonde-nya yang seolah menjadi tren tersendiri.
Karirnya yang gemilang sayangnya tidak serta merta membuat kehidupannya mulus tanpa adanya masalah.
Bahkan sebelum kehidupannya sebagai seorang aktris, masa kecilnya jauh dari kata bahagia.
Monroe harus melewati masa kecil yang berat karena harus dibesarkan di sebuah panti asuhan karena ibunya, Gladys, mengalami gangguan mental dan harus dirawat di lembaga perawatan mental.
Tidak hanya itu, Monroe juga pernah menjadi korban pelecehan seksual ketika berusia 11 tahun, dan pada usia 16 tahun Monroe juga telah menikah dengan kekasihnya, Jimmy Doughtery dengan kondisi telah putus sekolah.
Lantas siapakah Marilyn Monroe?
Lahir pada tanggal 1 Juni 1936 di Los Angeles, Amerika Serikat, ia mempunyai nama asli Norma Jeane Mortenson, yang setelah dibaptis berubah menjadi Norma Jeane Baker.
Di awal karier aktingnya, Marilyn Monroe mengecat rambutnya yang berwarna coklat menjadi pirang dan mulai menyebarluaskan nama panggungnya, Marilyn Monroe.
Di awal karirnya tidak langsung membuatnya menjadi aktis kelas A di Hollywod. Marilyn dikenal lewat perannya pada beberapa judul film.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR