Pada masa MPASI, anak masih harus mengalami transisi dari makanan cair atau ASI ke makanan padat.
Maka dari itu, makanan padat yang diberikan untuk anak di masa MPASI harus dihaluskan terlebih dahulu.
Bahan-bahan makanan seperti bayam, brokoli, tomat, sawi, alpukat, telur, serta daging ayam seringkali dijadikan bahan untuk MPASI.
Lalu, kapan anak bisa diberikan tempe dalam bentuk padat?
Melansir dari Baby Center, anak baru bisa diberikan makanan dalam bentuk padat yang tidak dihaluskan pada usia 8 hingga 12 bulan.
Moms juga perlu perhatikan tanda dari anak yang sudah bisa diberikan makanan padat, di antaranya:
1. Bisa mengambil barang yang ada di dekatnya dengan genggaman tangan
2. Bisa memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain
3. Menelan makanan dengan mudah
4. Mengunyah makanan dengan baik
5. Mau berlatih menggunakan sendok
Headliners Hadirkan Chaos Lab, Playground Imersif Pertama di Indonesia yang Menggabungkan Sains Interaktif dan Edukasi
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR