Jadi, bisa saja biaya medical checkup di puskesmas daerah satu dan daerah lainnya berbeda.
Namun, umumnya biaya medical checkup di puskesmas berkisar Rp50.000- Rp150.000.
Biaya medical checkup di puskesmas memang dinilai jauh lebih murah.
Hal ini jika dibandingkan dengan klinik atau rumah sakit.
Biaya MCU di puskesmas juga bisa disesuaikan pada jenis pemeriksaanya.
Sayangnya, biaya medical checkup di puskesmas atau rumah sakit tidak bisa di-cover oleh penyedia asuransi atau BPJS Kesehatan.
Jadi, Moms perlu menyediakan dana pribadi untuk biaya medical checkup di puskesmas.
Baca Juga: Begini Caranya Berobat Gratis di Rumah Sakit, Khusus untuk Warga DKI Jakarta
Biaya medical checkup di puskesmas ini mencakup beberapa prosedur pemeriksaaan seperti:
- Pemeriksaan umum, pemeriksasaa dada guna melihat kondisi jantung dan paru-paru.
pemeriksaan perut, untuk melihat kondisi sistem pencernaan dan tanda-tanda vital lainnya.
- Pemeriksaan tekanan darah, untuk mengetahui apakah Moms memiliki tekanan darah yang normal, rendah, atau tekanan darah yang tinggi.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR