ASEAN Para Games ke-11 telah berlangsung mulai 30 Juli 2022 hingga 6 Agustus 2022.
Gelaran pesta olahraga bagi para atlet penyandang disabilitas terbesar di Asia Tenggara ini, diikuti oleh sebanyak 11 negara dengan 14 cabang olahraga yang dipertandingkan. Para atlet merebutkan sebanyak 1260 medali baik dari medali emas, perak, dan perunggu.
Hasil akhir yang diperoleh sangat membangakan, kontingen Indonesia menduduki posisi pertama sebagai juara umum dengan perolehan 425 medali di antaranya 175 medali emas, 144 medali perak, dan 106 medali perunggu.
Closing Ceremony ASEAN Para Games telah resmi ditutup dengan penyampaian sambutan dari Presiden Indonesia, Joko Widodo.
“Kemudian, ASEAN Para Games 2023 bakal digelar di Kamboja,” tutupnya.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR