Nakita.id – Hari Kucing Sedunia, berikut ini hal-hal yang dibenci oleh kucing.
Selamat Hari Kucing Sedunia untuk para pecinta hewan berbulu ini.
Ya, pada hari ini, 8 Agustus 2022, dunia tengah merayakan Hari Kucing Sedunia.
Spesial di hari ini, tak sedikit pemilik kucing yang merayakannya.
Baik itu dengan mengajak kucing perawatan, memberi makanan spesial, atau mengajaknya bermain.
Namun, sebelum melakukan itu semua, sudahkah Moms membuat kucing benar-benar nyaman?
Sebagai makhluk hidup, kucing juga tentunya berhak hidup aman dan nyaman.
Tak perlu muluk-muluk memberikan makanan atau perawatan mahal, Moms bisa memulainya dengan mengetahui apa yang dibenci oleh kucing.
Wah, apa saja, ya?
Melansir dari Web Box, inilah beberapa hal yang dibenci oleh kucing.
Bau
Umumnya, kucing sensitif dalam hal bau, Moms. Tetapi, ada beberapa aroma wangi yang ternyata justru mereka benci lo, yakni, aroma jeruk, aroma rempah segar, rosemary, thyme, pisang, mustard, lavender, dan kayu putih.
Pasalnya, banyak minyak esensial yang ternyata beracun untuk kucing. Kucing juga bukan penggemar bau mentol yang kuat.
Terlalu banyak perhatian
Saat memelihara kucing, Moms dan Dads pasti ingin memberi seluruh perhatian untuknya. Namun, perlu diketahui kalau kucing adalah makhluk yang mandiri.
Mereka tidak tahan dengan petting yang terlalu agresif dan banyak dari mereka yang hanya suka melakukan hal mereka sendiri.
Hormati batasan kucing dan jangan mencoba memaksa mereka untuk menghabiskan waktu bersama Moms jika mereka tidak mau.
Tenang saja, mereka akan memberi tahu Moms saat membutuhkan cinta dan kasih sayang.
Baca Juga: 5 Manfaat Memelihara Kucing Bagi Anak, Salah Satunya Menurunkan Stres dan Kecemasan pada Si Kecil
Tidak cukup perhatian
Melihat poin ini, Moms mungkin akan merasa bingung, apa yang harus dilakukan.
Ya, meski awalnya membenci, bisa jadi di menit berikutnya kucing sangat menginginkan semua perhatian Moms.
Kucing akan menyentuh kaki saat ia ingin dibelai, jadi pastikan Moms menanggapi isyarat kasih sayang mereka. Meskipun kucing suka mandiri, bukan berarti mereka selalu ingin sendiri.
Jika Moms harus keluar untuk waktu yang lama, pastikan ada teman atau anggota keluarga yang menemani, sehingga kucing tidak merasa kesepian.
Menggosok perut
Tidak seperti anjing, kucing ternyata sangat membenci perutnya digosok.
Kucing melindungi perut mereka karena secara naluriah mereka tahu bahwa ini adalah area yang rentan. Karena alasan ini, gosok perut yang tidak disengaja dapat menyebabkan mereka mencakar.
Nah, itulah dia beberapa hal yang dibenci kucing yang perlu Moms ketahui pada Hari Kucing Sedunia ini.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR