Lebih lanjut ia mengaku jika belum menerima undangan apapun hingga akhirnya muncul pemberitaan tersebut.
"Saya belum menerima undangan apapun. Cuma tahu kalau semua berkas pernikahan Adit dan Ayu sudah lengkap semua," kata Slamet yang dikutip GridHITS dari YouTube Intens Investigasi pada Selasa, (16/02/2021).
"Ketika dapat kabar pembatalan ini saya kayak orang enggak nyangka. Itu tahu juga dari internet ada di sosmed, bukan yang bersangkutan.
Saya mau konfirmasi enggak enak. Saya hanya tahu oh Mas Adit dan Mbak Ayu gagal," ucap Slamet melanjutkan.
Tak disangka, ternyata pihak Adit Jayusman mengirim orang usai batal menikah dengan Ayu Ting Ting.
Disebutkan oleh Slamet, pihak Adit Jayusman mengirim asisten untuk memberi informasi batalnya pernikahan tersebut.
"Enggak lama asisten Adit memberikan informasi kepada saya seperti ini 'persiapan pernikahannya semuanya dibatalkan Pak RT'."
"Oh ya sudah, namanya mungkin belum jodohnya atau apa," ucap Slamet.
Lebih lanjut, ketua RT Adit Jayusman buka suara terkait Ayu Ting Ting batal menikah dan turut mengungkap sifat warganya.
"Beliau pemuda yang smart, sepintas saya melihat, pendidikan sudah pasti. Humble, rendah hati, ramah," ujar Slamet.
"Sebelum pandemi, kita itu sering berkunjung ke rumahnya, sebulan sekali, dalam rangka pengajian bersama anak-anak yatim di lingkungan.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Rachel Anastasia |