Nakita.id - Pasangan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela hingga saat ini selalu menjadi pusat perhatian.
Keduanya diketahui sudah lama membina rumah tangga.
Meski pernikahan keduanya hanya dilakukan secara siri.
Kini usia pernikahan Mulan dan Dhani bahkan sudah 13 tahun.
Kisah percintaan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela bahkan sempat ramai diperbincangkan.
Apalagi Mulan mendapat julukan pelakor.
Sebab orang orang mengetahui Ahmad Dhani dulu suami dari Maia Estianty.
Yang mana sosok Maia Estianty sendiri tak lain sahabat dati Mulan Jameela.
Keduanya sama sama pernah berduet bersama di grup Ratu.
Yang mana Ratu sendiri adalah anak didik dari Ahmad Dhani.
Tega tendang jauh Maia Estianty, Ahmad Dhani pun mantap melabuhkan hatinya pada Mulan Jameela.
Di mana Mulan Jameela saat itu juga bercerai dari suami pertamanya, Herry Nugraha.
Meski secara siri, pernikahan Mulan Jameela dan Ahmad Dhani pun awet dan romantis hingga saat ini.
Siapa sangka jika seorang Ahmad Dhani pernah membongkar soal kenikmatan dalam hidupnya.
Hal itu ia ungkap secara terang-terangan, bahkan kini Ahmad Dhani mengaku sudah mendapatkan semua cita citanya.
"Menurut saya, saya sudah punya semuanya," kata Ahmad Dhani.
"Jadi kalau ditanya, apa yang belum tercapai?
" Ya enggak ada, semua sudah tercapai," ucapnya dikutip dari Gridhot.
Salah satu cita cita besar Ahmad Dhani rupanya ada pada Mulan Jameela yang dijuluki sebagai makhluk tuhan paling seksi.
"Karena pada akhirnya ternyata kenikmatan hidup buat saya itu adalah ketika bangun pagi melihat istri yang seksi lagi tidur," kata Ahmad Dhani.
Selain sang istri kebahagiaan Ahmad Dhani lainnya adalah memiliki anak anak yang lucu.
"Terus lihat anak yang lucu lagi tidur, terus bercanda sama mereka.
"Itu menurut saya sudah selesai.
"Apalagi yang lebih indah dari itu?" tegas Ahmad Dhani.
Diketahui dari pernikahannya dengan Mulan, Dhani memiliki 2 orang anak.
Anak pertama Ahmad Dhani bernama Safeea dan kedua bernama Ali.
Safeea kini bahkan sudah beranjak remaja.
Paras cantik Safeea pun seolah menurun dari Mulan Jameela.
Dulu Safeea saat masih balita bahkan disebut sebagai bayi mahal.
Untuk sekali syuting saja, Safeea bisa menghasilkan uang ratusan juta rupiah.
Julukan bayi mahal untuk Safeea pun pernah tersemat.
Meski dulu cukup populer, Safeea kini justru jarang tampil di layar kaca.
Menjadi adik sambung dari Al, El, Dul, Safeea bahkan sangat dekat dengan kakak tirinya.
Toys Kingdom dan MilkLife Wujudkan Senyum Anak Negeri untuk Anak-anak di Desa Mbuit
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Saeful Imam |