Nakita.id - Mau tahu cara mengobati puting lecet akibat menyusui? Simak selengkapnya di sini.
Mengutip dari Parenting First Cry, berikut rekomendasi obat alami puting lecet saat menyusui:
Kandungan cuka apel yang meringankan luka memang cocok untuk mengobati puting lecet.
Yang perlu Moms lakukan hanya mencampurkan satu sendok makan cuka apel dalam secangkir air.
Setelah menyusui, celupkan bola kapas ke dalam campuran dan peras kelebihan cairannya.
Oleskan dengan lembut ke puting dan areola. Campuran ini akan menghancurkan bakteri dan menjaga puting tetap bersih.
Setelah itu, ambil satu sendok makan minyak kelapa mentah dan oleskan ke puting. Ini membantu memastikan puting tidak akan kering dan pecah-pecah.
Dinginnya lidah buaya membuat nyaman puting yang lecet.
Selain itu lidah buaya juga memiliki kandungan antibakteri yang mempercepat penyembuhan luka, salah satunya pada puting yang lecet.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Salep Puting Lecet yang Aman untuk Ibu Menyusui
Moms cukup memotong lidah buaya dan keluarkan gel di dalamnya.
Oleskan ke puting dengan lembut dan jangan lupa bilas hingga bersih.
Garam dicampur air
Puting lecet sama saja dengan luka ringan, Moms bisa menggunakan garam yang dicampur dengan air untuk mengobatinya.
Caranya campur 1/2 sendok teh garam dalam 250 ml air hangat, rendam puting yang luka dalam larutan ini selama satu menit setelah menyusui.
Ampas teh
Setelah minum teh jangan buang ampasnya, kalau Moms punya masalah dengan puting lecet bisa diatasi dengan ampas teh tersebut.
Ambil sedikit ampas teh lalu letakkan di kain bersih yang tidak digunakan.
Oles perlahan pada puting yang lecet.
Efek tenang akan mempermudah penyembuhan.
Kompres dengan air dingin
Kompres dingin dapat berguna untuk meredakan nyeri pada puting yang luka.
Letakkan beberapa es batu di kain dan tekan dengan lembut ke puting selama sekitar 10 menit.
Moms dapat menggunakan metode ini secara teratur untuk meredakan luka di payudara.
Kompres dengan air hangat
Tak terbiasa dengan air dingin? Cobalah mengompres puting lecet dengan air hangat.
Menggunakan kompresan air hangat pada puting yang lecet akan meringankan luka.
ASI
Mengobati puting lecet karena menyusui obatnya ya ASI.
ASI saja bagus untuk pencernaan Si Kecil, bahkan untuk pbat ketika anak sakit, pastinya ASI juga sebagai obat untuk Moms yang sakit.
Selain itu, kandungan antibakteri pada ASI akan membuat luka Moms cepat sembuh.
Mungkin kedengarannya aneh, tapi obat dari segala obat untuk mengatasi puting lecet ya ASI.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR