Nakita.id – Bagi Moms penggemar drama Korea, pasti tidak asing dengan artis Son Ye Jin.
Di usianya yang menginjak 40 tahun tersebut, kulitnya tetap kencang, sehat, dan awet muda.
Ternyata rahasia kecantikan Son Ye Jin adalah minuman suplemen kolagen, lo.
Apa saja manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan kulit, ya?
Artis Korea yang namanya semakin dikenal setelah membintangi drama "Crash Landing On You" itu pun mengungkapkan rahasia kecantikannya.
"Bagi saya, merawat diri itu penting sekali sebagai langkah awal menyayangi diri kita yang seutuhnya," kata Son Ye Jin secara virtual dalam acara peluncuran minuman kolagen NutriVille oleh PT Asia Health Energi Beverage (AHEB), Kamis (18/8/2022).
"Karena itu, penting untuk olahraga, banyak minum air, menjalankan pola makan yang sehat, dan minum kolagen," lanjutnya.
Karena gaya hidup sehatnya yang sangat menginspirasi tersebut, Son Ye Jin dipercaya menjadi Brand Ambassador Nutriville Indonesia.
Son Ye jin kemudian menyampaikan kebanggaannya telah menjadi Brand Ambassador NutriVille.
Dimana ini merupakan kesempatan pertamanya menjadi wajah bagi sebuah brand Indonesia.
"Saya sudah merasakan keuntungan dari minum NutriVille dengan konsisten selama beberapa minggu," kata Son Ye Jin.
Baca Juga: Rahasia Terbongkar! Konsumsi 10 Jenis Makanan Kaya Kolagen Ini Bisa Buat Kulit Wajah Jadi Awet Muda, Yuk Buktikan!
"Saya memang sudah menyukai minum minumam kolagen sejak muda, karena itu ketika NutriVille meminta saya untuk menjadi brand ambassador, saya merasa sangat senang," lanjutnya.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR