Kemudian, pengunjung yang akan memasak dagingnya sendiri.
Bisa dengan dibakar ataupun direbus bersama kuah seperti tomyam, dan sebagainya.
Karena bisa makan sepuasnya, banyak sekali orang yang gemar datang ke restoran all you can eat.
Tapi, masih banyak Moms yang ragu terkait bolehkah ibu hamil makan daging bakar?
Menurut dr. Thomas Chayadi Sp.OG dari Pusat Fertilitas Bocah Indonesia, mengatakan, ibu hamil makan daging bakar sebenarnya boleh saja, Moms.
Asalkan daging tersebut benar-benar matang sepenuhnya.
"Boleh saja, selama matang penuh," ucap dr. Thomas pada Nakita, Kamis (18/8/2022).
Karena apabila tidak matang, dikhawatirkan daging tersebut masih terdapat telur cacing.
Nah, apabila telur cacing tersebut tak sengaja masuk ke tubuh Moms, maka berpotensi sebabkan infeksi.
"Kalau dagingnya kotor atau ada telur cacing, dan lainnya, risiko infeksi kan enggak matang," sambungnya.
Karena itulah, ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi makanan yang memang benar-benar bersih.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR