Nakita.id - Bisa referensi Moms, berikut kumpulan resep MPASI yang bisa bikin anak doyan makan.
Memikirkan resep MPASI kerap kali membuat para Moms bingung dan sakit kepala.
Karena setiap harinya, seorang Moms harus memikirkan resep MPASI yang berbeda-beda untuk anaknya.
Karena anak harus diperkenalkan berbagai rasa dan tekstur.
Jangan sampai Moms memberikan menu MPASI yang sama terus setiap harinya.
Pasalnya, apabila menunya tidak bervariatif, anak pun akan mudah bosan.
Jika bosan anak pun cenderung tidak mau makan Moms.
Maka dari itu, sebagai seorang ibu harus mampu berkreasi mencoba berbagai resep MPASI yang ada.
Karena hal tersebut pula, kali ini Nakita akan memeberitahu beberapa resep MPASI untuk bayi 8 bulan.
Resep MPASI ini pun tentu saja mudah dibuat di rumah Moms.
Nah, berikut beberapa rekomendasi resep MPASI yang bisa meningkatkan nafsu makan anak:
1. Pasta Sayuran
Untuk membuat pasta sauran Moms bisa menyiapkan 800 gram tomat cincang,1 daun bawang utuh, 1 labu sedang, 1 paprika merah utuh,
2 wortel utuh, 1 minyak zaitun (untuk menggoreng), 1 jumput lada hitam, 1 jumput kemangi kering atau oregano (sesuai musim).
Berikut cara membuatnya dengan mudah Moms:
1 Potong wortel serta labu, dan rebus atau kukus sampai lunak (sekitar 6 menit).
2. Iris daun bawang halus dan potong dadu paprika merah.
3. Goreng dalam minyak zaitun sampai lunak
4. Tambahkan wortel, labu dan tomat cincang ke dalam wajan dan didihkan selama 10 menit sampai semua sayuran matang
5. Bumbui dengan sedikit lada hitam dan sedikit kemangi kering atau oregano
6. Sajikan dengan bentuk pasta kecil atau pasta cincang.
2. Bubur Manado
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bubur Manado adalah 80 gram beras yang sudah dicuci bersih, 500 ml kaldu ayam, 50 gram jagung manis, 50 gram buah labu dipotong dadu, 50 gram daun bayam, 25 gram teri nasi, 2 siung bawang putih dan bawang merah dicincang halus, daun salam, dan serai.
Baca Juga: Cara Membuat Makanan Bayi Bubur Saring Tuna, Bisa Menyehatkan Jantung Si Kecil
Cara membuatnya juga sangat mudah Moms sebagai berikut:
1. Masukkan semua bahan kecuali bayam. Kemudian, aduk rata Moms
3. Jika nasinya sudah mau matang maka masukkan bayamnya.
4. Apabila berasnya sudah melunak maka matikan kompor, dan blender jangan terlalu halus biar masih ada teksturnya
5. Setelah itu, masak lagi sampai benar-benar matang
Resep MPASI tersebut diperuntukkan untuk 2 porsi.
Kandungan yang ada di 1 porsinya adalah energi 154 Kkal, karbohidrat Kkal, 10,7 Kkal, dan lemak 2,1 Kkal.
3. Bubur Lemu Kuah Terik
Untuk membuat bubur lemu kuah terik bahan-bahan yang dibutuhkan adalah 50 gram beras, 400 ml santan, 1 lembar daun salam, 2 butir telur ayam yang sudah direbus, 50 gram daging ayam giling, 25 gram tahu putih, 200 ml santan, 1 siung bawang putih, dua butir bawang merah, dan satu butir kemiri yang sudah dihaluskan, lengkuas, serai, dan 1 sendok teh minyak goreng.
Cara Membuat Buburnya:
1. Masukkan beras, daun salam, dan santan
2. Aduk rata dan tunggu sampai benar-benar mengental
Cara Membuat Kuah Teriknya:
1. Masukkan sendok teh minyak goreng, 1 butir kemiri, 1 siung bawang putih, dan dua siung bawang merah yang sudah dihaluskan
2. Tumis sampai benar-benar harum Moms
3. Masukkan lengkuas, dan serai
4. Masukkan 50 gram ayam dan tumis sampai benar-benar matang
5. Masukkan dua butir telur rebus tumis
6. Masukkan santan lagi
7. Jika sudah matang kuahnya maka angkat telur dan cincang, kemudian taruh di atas bubur.
10. Baru tuangkan kuah terik yang sudah matang.
Nah, itu dia beberapa resep MPASI untuk bayi 8 bulan. Semoga bisa membantu ya Moms!
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR