TANYA:
Vivi N Sebastian
Selamat malam Dok, anak saya 14 bulan, lubang kencingnya kecil, apakah perlu disunat? Selama ini buang air kecil (BAK) lancar dan tidak mengedan. kondisi yang bagaimana yang mengharuskan sunat pada bayi? Terima kasih sebelumnya.
JAWAB:
Sebetulnya di bawah usia 2 tahun kalau tidak ada indikasi medis, sebaiknya tidak disunat dahulu. Karena kulit ujung penis (preputium) pada anak usia kurang 2 tahun biasanya masih agak menempel dan cenderung lebih sulit disunat. Kalau masalah ukuran lubang kencing, selama ia BAK lancar, tidak sampai mengedan, aliran cukup, dan tidak ada keluhan lain, sepertinya tidak perlu buru-buru disunat. Tetapi kalau meragukan sebaiknya memang diperiksakan dulu ke dokter anak atau dokter ahli urologi anak. Kondisi yang kerap menjadi indikasi medis untuk segera disunat biasanya adalah phimosis, yaitu anak menjadi sulit kencing dan harus mengedan kuat karena lubang keluar urin yang terlalu rapat (pada bagian kulit ujung penisnya)., dan juga bila terjadi infeksi berulang pada bagian tersebut.
KOMENTAR