Nakita.id - Nathalie Holscher dikabarkan sedang mengandung anak kedua. Apakah ini benar?
Padahal baru beberapa hari yang lalu, Nathalie Holscher resmi cerai dari Sule.
Seperti yang kita ketahui, awal bulan Juli 2022 lalu, Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai pada Sule.
Sudah dilakukan mediasi namun menemui jalan buntu, keduanya sepakat untuk berpisah.
Padahal usia pernikahannya belum ada 2 tahun penuh.
Tapi, usai diresmikan cerai pada (10/08/2022), ibunda Adzam Adriansyah Sutisna ini diketahui sedang hamil lagi.
Hal ini disebabkan karena munculnya kabar Nathalie Holscher yang sudah dua kali cek kehamilan menggunakan test pack dan hasilnya positif.
Dari kabar yang beredar, Nathalie juga sempat mendatangi dokter kandungan untuk cek kehamilannya.
Tak ketinggalan, tersebar juga rumor bahwa Sule sudah mempersiapkan syukuran untuk anak keduanya tersebut.
Banyak warganet yang percaya dari kabar tersebut, bahkan tak sedikit yang mendoakan Sule dan Nathalie bisa rujuk kembali.
Sebelum menyebar terlalu luas, kabar tersebut diklarifikasi oleh keluarga Nathalie Holscher.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Grid.ID,YouTube Intens Investigasi |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |