Nakita.id - Yuk, Moms ketahui seberapa amankah bawang putih untuk mengatasi batuk dan pilek bayi.
Saat melihat si Kecil sedang mengalami batuk dan pilek, wajar jika Moms merasa khawatir.
Apalagi batuk dan pilek membuat pernapasannya terganggu.
Tak jarang juga, batuk pilek pada anak disertai juga dengan demam.
Sebenarnya, orang tua bisa memberikan anak obat yang dibeli di apotek untuk mengatasinya.
Tapi, banyak juga dari Moms yang memberikan bahan-bahan alami untuk mengatasi batuk dan pilek anak.
Salah satunya adalah dengan menggunakan bawang putih.
Bawang putih seringkali digunakan oleh orang dewasa untuk mengatasi batuk dan pilek.
Melansir dari Healthline, bawang putih bisa dikonsumsi untuk mengurangi gejala flu.
Bahkan, jika mengonsumsi setidaknya 2,56 gram per hari selama musim flu, gejalanya bisa diredakan.
Dengan begitu, mengonsumsi bawang putih bisa membuat batuk dan pilek jadi lebih cepat sembuh.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Bayi Biang Keringat Murah Meriah Dibawah Rp 20 Ribu dan Cara Mengatasinya
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR