Nakita.id - Beberapa waktu yang lalu, publik sempat heboh perihal foto dan video Luna Maya yang tampak kesakitan usai membuat konten bersama konten kreator, Bobon Santoso.
Semua orang lantas bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi pada Luna Maya.
Pasalnya dalam video yang berbedar, terlihat Luna Maya meringkuk kesakitan sambil memegang perutnya saat dibawa masuk ke ambulans.
Diketahui saat itu Luna Maya mencoba keripik pedas Paqui One Chip Challenge.
Namun ketika hal tersebut ramai diperbincangan, banyak yang menduga bahwa semua hanya settingan belaka.
Kendati demikian, Bobon Santoso menepis kabar tersebut.
Bobon Santoso menjelaskan bahwa apa yang terjadi adalah nyata.
Pernyataan ini ia sampaikan ketika Bobon menjadi bintang tamu di acara televisi Rumpi.
"Fakta apa adanya, bukan settingan. Kepedesan, ambulans, sakitnya bener," ujar Bobon.
Youtube berusia 34 tahun tersebut mengaku sebenarnya sudah memberi peringatan namun Luna tetap melahap mkanan tersebut.
Bobon juga baru tahu bahwa Luna Maya memiliki penyakit asma.
Ia kemudian menceritakan kronologi saat mereka membuat konten tersebut.
Awalnya Luna Maya mendapatkan challenge untuk mencoba keripik tersebut.
Namun saat mencobanya, Luna Maya mengambil lebih banyak.
"Dicobanya juga udah berlebihan, pas cobanya itu mungkin 30 persen dari chips-nya, kepedesan," kata Bobon.
Menurut penuturan Bobon, Luna Maya sempat bilang bahwa dirinya tidak bisa melanjutkan makan keripik tersebut, dan mereka beristirahat sebentar untuk melanjutkan kembali.
Dilansir dari Kompas.com dalam video di kanal YouTube-nya, Bobon yang sudah memberi peringatan pada Luna Maya.
Ia terlihat terkejut saat melihat Luna tiba-tiba memakan keripik pedas itu dengan bagian yang cukup besar.
Tak lama kemudian Luna terlihat tiba-tiba meneteskan air mata dan mengaku mata berkunang-kunang.
Bobon yang terlihat takut kemudian ikut mencoba mencicip keripik itu.
Sementara Luna justru terlihat tak sabar dengan tantangan berikutnya.
Bobon akhirnya melanjutkan konten dengan membuat masakan orak arik telur dadar dengan berbahan keripik tersebut.
Kemudian Bobon mencoba memasak lagi dua keping dengan cara yang berbeda supaya tidak terlalu pedas.
"Gue masak dua keping, gue masak campur telur, ternyata pedesnya enggak terlalu pedes, makanya bisa lahap," ujar Bobon.
"Tapi efeknya ternyata dalam perut," lanjutnya.
Ia menambahkan bahwa saat itu kru panik sehingga memanggil ambulans.
“Aku cuma berusaha untuk gimana supaya dapet solusi, akhirnya aku telepon ambulans,” tutur Bobon.
Tidak hanya itu, rupanya dia sempat menelepon dokter untuk bertanya bagaimana cara mengatasi orang yang kepedesan.
Sebelum dibawa ke IGD, Bobon juga mengaku sudah memberikan penanganan seperti memberikan air minum hingga susu.
Usai kejadian tersebut, ia terus meminta maaf dan akhirnya Luna Maya memberikan maaf untuknya.
Karena unggahan di Instagram Story-nya, ia juga dituding sebagai bagian dari marketing untuk mempromosikan konten tersebut.
Menanggapi hal tersebut Bobon mengaku tak mempersoalkannya.
"Ya boleh juga dibilang kayak gitu, supaya orang penasaran kan," kata Bobon.
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR