Jarak usia anak kedua dan Bible yang terbilang cukup dekat, membuat Felicya merasa senang.
Hal ini justru bisa menjadikan mereka menjadi teman bermain yang seumuran sehingga lebih nyambung.
"Nanti seru punya bestie, punya temen, jadi nanti kalau main lebih nyambung,” ujar Felicya.
"Kalau sama mamanya udah ketuaan, jadi kalau sama adeknya lebih masuk," sambungnya.
Felicya juga tidak khawatir kasih sayang untuk kedua anak mereka akan terbagi.
Baik Felicya dan Hito akan memastikan kedua anaknya mendapatkan perhatian yang sama.
"Aku percaya kalau Tuhan ngasih waktu, maksudnya jarak anak sedeket ini pasti kasih sayang yang aku punya nggak bakalan yang satu lebih, yang satu kurang,” ujar Felicya.
"Jadi dua-duanya nggak akan merasa 'Ini lebih perhatian sama ini daripada ini'," lanjutnya.
Selain itu, bukan hanya dari Felicya dan Hito anak-anaknya akan mendapatkan kasih sayang berlimbang dari keluarganya.
"Lagian kan ada papoynya juga, mamoy, papoy, ada oma opanya juga,” ungkap Felicya.
"Jadi Bible sama adeknya bakal berlimpah-limpah kasih sayang," tutupnya.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR