Nakita.id – Apa saja obat muntaber bayi alami? Moms bisa lakukan cara-cara berikut ini.
Obat muntaber bayi tidak harus membeli di apotek, Moms.
Moms bisa memberikan obat muntaber bayi yang alami jika Si Kecil mengalami muntah dan diare.
Berbicara soal muntaber, kondisi ini memang kerap dialami oleh anak-anak, termasuk bayi.
Untungnya, muntaber bisa dibilang tidak berbahaya dan akan sembuh dengan sendirinya.
Adapun penyebab muntaber pada bayi adalah sebagai berikut.
Melansir dari Seattle Children, inilah beberapa penyebab muntaber pada bayi.
- Gastroenteritis virus
Infeksi GI dari virus adalah penyebab yang paling umum. Penyakit ini dimulai dengan muntah.
Setelah itu, feses akan berubah encer dalam waktu 12-24 jam.
- Keracunan makanan
Baca Juga: Adakah Obat Bayi Infeksi Saluran Kemih atau ISK? Bagaimana Cara Mengatasinya?
Keracunan makanan dapat menyebabkan muntah dan diare yang cepat dalam beberapa jam setelah mengonsumsi makanan yang buruk.
Disebabkan oleh racun dari kuman yang tumbuh pada makanan yang dibiarkan terlalu lama. Contohnya adalah toksin Staph dalam salad telur.
- Infeksi GI bakteri
Diare juga bisa disebabkan oleh beberapa bakteri. Sebagian besar diare bakteri hilang dengan sendirinya.
Namun, ada juga beberapa yang dapat menyebabkan infeksi usus besar yang parah (seperti kolitis Shigella).
- Dehidrasi
Ini adalah masalah kesehatan di mana tubuh kehilangan terlalu banyak cairan.
Apabila Si Kecil telah menunjukkan tanda-tanda muntaber, maka Moms sebaiknya segera melakukan tindakan.
Jika enggan menggunakan obat yang dijual di apotek, Moms bisa melakukan cara alami, seperti:
Melansir dari Healthline, untuk menjaga bayi tetap terhidrasi, berikan ASI atau susu formula setidaknya 15 hingga 20 menit setelah muntah mereda.
Tak masalah jika anak hanya bisa minum sedikit. Yang terpenting, Moms terus menawarkannya pada Si Kecil.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Demam Bayi Selain Sanmol Drops, Lengkap dengan Harga Terbaru 2022
Sementara itu, untuk anak yang sudah agak besar, Moms bisa memberikan air putih atau larutan rehidrasi oral seperti CeraLyte, Enfalyte, atau Pedialyte.
Setelah mereka muntah, mulailah dengan jumlah kecil, yaitu beberapa sendok makan setiap beberapa menit.
Seiring waktu, beri mereka lebih banyak karena mereka mampu menahannya. Pastikan juga mereka buang air kecil secara teratur.
Melansir dari WebMD, jahe telah digunakan selama ribuan tahun untuk mengurangi rasa sakit dan sakit perut.
Para peneliti percaya bahan kimia dalam jahe bekerja di perut dan usus serta otak dan sistem saraf untuk mengendalikan mual.
Meskipun belum ada penelitian lebih lanjut tentang jahe sebagai obat muntaber, tak ada salahnya Moms untuk mencoba.
Namun, cara ini hanya bisa diterapkan untuk anak di atas dua tahun ya, Moms.
Teknik ini telah membantu banyak orang untuk mengatasi mual.
Sebab, akupresur memberi tekanan pada satu bagian tubuh untuk membawa perubahan di tempat lain di tubuh. Ini mirip dengan metode akupunktur Tiongkok kuno.
Untuk mencoba meredakan mual anak dengan cara ini, gunakan jari tengah dan telunjuk untuk menekan alur di antara dua tendon besar di bagian dalam pergelangan tangan mereka yang dimulai dari telapak tangan mereka.
Nah, itu dia Moms obat muntaber bayi alami yang bisa diberikan untuk Si Kecil. Selamat mencoba!
Baca Juga: 8 Cara Mengeluarkan Dahak Si Kecil Tanpa Obat Bayi, Praktis Minim Efek Samping
Rayakan Hari Ibu, Kecap Sedaap Ajak Masyarakat Masak Menu Kesukaan Ibu dengan Kemasan Edisi Spesial
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR