Nakita.id - Ada beberapa cara cepat hamil untuk pasangan baru menikah.
Cara cepat hamil bagi pasangan pengantin baru tidaklah sulit dicoba.
Apalagi jika cara cepat hamil ini dipraktikkan oleh pasangann baru di rentang usia kurang dari 30 tahun.
Menurut Layanan UK’s National Health Service, dari setiap 100 pasangan yang mencoba untuk hamil, 80 hingga 90 kemungkinan akan berhasil dalam setahun.
Mengetahui masa ovulasi adalah bagian penting dari tingkat keberhasilan ini.
Umumnya wanita berovulasi sekitar 14 hari setelah hari pertama menstruasi terakhirnya, dan berhubungan seks selama ovulasi memiliki peluang tertinggi untuk menghasilkan kehamilan.
Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat meningkatkan peluang hamil bagi pasangan baru menikah.
1. Diet seimbang
Diet sehat yang mencakup makanan dengan serat tinggi, folat, vitamin, mineral dan antioksidan tidak hanya baik untuk kesehatan secara keseluruhan tetapi juga kesehatan reproduksi.
Sertakan banyak buah-buahan, sayuran, biji-bijian, protein seperti telur dan ikan, dll dalam diet harian Moms sebagai cara cepat hamil.
2. Berhenti merokok
Menurut British Medical Association, wanita yang merokok memiliki peluang 40% lebih kecil untuk hamil.
Merokok juga menurunkan jumlah sperma pria dan dapat memengaruhi kualitasnya juga, yang dapat menyebabkan kemandulan.
3. Hentikan konsumsi alkohol
Konsumsi alkohol diketahui dapat mengurangi peluang kesuburan, jadi kurangi atau, lebih baik lagi, berhenti total ketika Anda mencoba untuk hamil.
4. Batasi kafein
Mengurangi konsumsi kafein saat mencoba hamil dan saat hamil karena dapat menyempitkan suplai darah ke rahim.
5. Berolahraga
Olahraga diketahui bermanfaat untuk kebugaran secara keseluruhan dan memainkan peran besar dalam kesuburan.
Lakukan setidaknya 30 menit olahraga setiap hari, bahkan yang ringan sekalipun.
6. Kunjungi dengan dokter
Tentu, reproduksi adalah biologi dasar dan semua bentuk kehidupan tahu bagaimana melakukannya, tetapi memiliki tangan pemandu itu penting.
Baca Juga: Cara Mudah Merawat Rambut Selama Kehamilan, Efektif Cegah dari Kerontokan dan Kering
Dokter kandungan yang baik dapat membantu Moms menangani konsepsi, keseluruhan kehamilan dan persalinan.
7. Konsultasikan dengan dokter
Tanyakan kepada dokter kandungan terkait nutrisi tertentu untuk hamil atau cara cpat hamil dan mempertahankannya.
Konsultasikan dengan dokter tentang mengonsumsi suplemen asam folat dan zat besi, dan tanyakan apakah Moms juga membutuhkan vitamin, kalsium, atau vaksinasi yang tertunda sebelum pembuahan.
8. Kurangi stres
Stres dan kecemasan dapat memengaruhi kesehatan reproduksi dan dapat berkontribusi pada ketidaksuburan.
Jadi, pelajari cara mengatasi stres dan lakukan aktivitas yang meningkatkan kesehatan mental Moms.
9. Periksakan
Yang terpenting, Moms harus melakukan pemeriksaan menyeluruh sebelum mulai merencanakan kehamilan.
Ini harus mencakup riwayat kesehatan lengkap untuk mengetahui adakah penyakit menular seksual (PMS), atau prevalensi diabetes, hipertensi, keguguran, kelahiran prematur, dll.
10. Tahu kapan harus mendapatkan bantuan
Meskipun kemungkinan Moms tidak memiliki masalah untuk cepat hamil, namun jika Moms tak kunjung mendapatkannya, pastikan Moms mencari bantuan.
Mengatasi infertilitas tidak dapat berhasil dilakukan tanpa bantuan ahli.
Jadi, kenali kondisi diri Moms dan usahakan yang terbaik sebagai cara cepat hamil bagi para pengantin baru.
Baca Juga: Manfaat Tomat Mentah untuk Janin, Salah Satunya Bisa Cegah Cacat Lahir
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR